Kamera DSLR Nikon D5 Pengaturan ISO Hingga 3 Juta
Setelah sempat bisu soal kamera penerus Nikon D4 dan D4s, akhirnya Nikon secara resmi mengenalkan kamera papan atas tersebut, Nikon D5. Sebelumnya, pada bulan November lalu, Nikon sempat angkat bicara soal Nikon D5, namun mereka tidak menjelaskan secara detail apa saja yang baru dari kamera tersebut.
Nah tidak butuh waktu lama, akhirnya Nikon membeberkan informasi dari kamera yang ditujukan kalangan profesional ini. Dikutip dari PetaPixel, Rabu (6/1/2016), Nikon D5 ini memiliki beberapa fitur menarik diantaranya seperti, sistem autofocus yang baru, dan kemampuan merekam hingga resolusi 4K.
Spesifikasi dari Nikon D5 ini bisa dibilang berbeda jauh dengan pendahulunya, seperti penggunaan sensor CMOS full frame sebesar 20,8 megapiksel. Dengan menggunakan pemrosesan gambar dari Expeed 5, kamera ini mampu menangkap gambar 12 frame per detiknya (fps) dan merekam di resolusi 4K 30fps.
Perubahan besar yang dirasakan adalah, pada kamera DSLR Nikon D5 ini, pilihan ISO yang dapat digunakan mencapai angka 3.280.000. Berbeda dari rumor sebelumnya yang mengatakan bahwa ISO pada Nikon D5 hanya mencapai angka 102.400. Sehingga, kamera ini sangat cocok untuk menangkap ataupun merekam gambar pada saat kondisi minim cahaya. Titik fokus pada Nikon D5 juga ditambah menjadi 153 titik autofocus.
Pada bagian bodi, terdapat layar sentuh yang lebih luas, yaitu 3,2 inci, yang di dalamnya terdapat 2,36 juta dot warna. Lalu pada bagian viewfinder-nya, Nikon menggunakan jenis viewfinder yang diperbesar 0,72x. Nikon D5 juga dilengkapi dengan 1000 Base-T 400MBps port Ethernet untuk transfer data dengan perangkat komputer.
Akan terdapat dua jenis varian nantinya, yang mana hanya mengacu dari jenis memori penyimpanan yang digunakan, yaitu dua slot kartu memori jenis XQD, atau dua slot kartu memori jenis CF. Untuk ketersediannya sendiri, Nikon mengatakan bahwa Nikon D5 akan rilis di pasaran pada bulan Maret 2016 mendatang, dengan mematok harga sebesar 6.500 USD atau berkisar 90 juta Rupiah.
Kamera DSLR Nikon D5 Pengaturan ISO Hingga 3 Juta
Reviewed by Boga Aink Kuliner Kekiniana
on
4:48 AM
Rating:
No comments:
Note: Only a member of this blog may post a comment.